Iklan

" />

Sebanyak 36 Remaja Diamankan Polsek Medan Baru

Sunday 7 April 2024 | 22:20 WIB Last Updated 2024-04-07T15:26:32Z
MedanTop.id, Jakarta - Sebanyak 36 orang remaja, diamankan pihak kepolisian saat melintas di Jalan Nibung, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan. Setelah diperiksa, para remaja ini awalnya sedang berkumpul untuk melakukan Sahur on The Road.

Puluhan Remaja yang Diamankan. (Foto: ist)

Kapolsek Medan Baru, Kompol Yayang Rizki Pratama menjelaskan, kejadian itu berlangsung pada Sabtu (6/4/2024) dinihari kemarin. Mulanya, informasi atas keberadaan geng motor yang meresahkan itu didapat dari warga setempat.

"Menindaklanjuti informasi tersebut, Tim URC Polrestabes Medan bersama Polsek Medan Baru bergerak cepat dan mengamankan puluhan remaja," kata Yayang, Minggu (7/4/2024).

"Ada 36 remaja diamankan dengan barang bukti 16 sepeda motor, 3 buah petasan, kayu dan lainnya. Kalau senjata tajam, tidak ada," sambungnya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, lanjut Yayang, para remaja ini rata-rata masih pelajar dan diduga sedang melakukan sahur on the road. Mereka berkumpul di seputaran Jalan Abdullah Lubis.

"Mereka ini mau sahur on the road, setelah itu kita bawa mereka ke Polsek untuk ditindaklanjuti. Ya pastinya, kami mengimbau kepada orang tua untuk dapat memperhatikan anak-anaknya," tuturnya.

"Pastikan sekira pukul 22.00 WIB, sudah berada di rumah agar tidak menjadi korban atau pun pelaku kejahatan jalanan, perang sarung, tawuran, balap liar dan geng motor," tutupnya.

Penulis: Putra/Detik
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sebanyak 36 Remaja Diamankan Polsek Medan Baru

Trending Now

Iklan

iklan